Memiliki berat badan ideal adalah impian semua orang, terutama wanita. Oleh karena itu, tak heran jika banyak wanita yang rela melakukan diet demi mendapatkan berat badan yang mereka inginkan. Salah satu usaha yang bisa Anda lakukan untuk menjaga berat badan adalah dengan memperhatikan menu lunch box untuk diet sehat.
Ide Menu Lunch Box untuk Diet
Berat badan berlebih seringkali menurunkan rasa percaya diri. Sementara itu, godaan makanan yang begitu lezat dan menggugah selera ada di sekitar Anda. Maka membawa bekal makanan sendiri saat ke kantor maupun bepergian bisa menjadi alternatif solusi. Berikut ini beberapa ide menu lunch box untuk diet yang bisa Anda coba, di antaranya:
-
Nasi Jagung
Mungkin menjadikan jagung sebagai nasi masih banyak belum terpikirkan. Padahal jagung juga bisa menjadi rekomendasi menu lunch box untuk diet karena rendah kalori. Selain itu, jagung juga memiliki manfaat yang sangat bagus untuk menjaga metabolisme tubuh karena kaya akan serat. Beras jagung juga tidak mengandung bahan pengawet maupun pewarna buatan.
Sebagai menu lauk-pauk, Anda bisa mengkombinasikannya dengan sayur bayam, kacang panjang, wortel, tauge, dan lainnya. Telur dan ayam rebus juga bisa menjadi alternatif tambahan. Sebaiknya hindari cara memasak dengan menggoreng karena dapat meningkatkan lemak dan kolesterol.
-
Nasi Shirataki
Mengapa nasi putih tidak terlalu direkomendasikan untuk menu diet? Karena kandungan glikemiknya cenderung lebih tinggi. Oleh karena itu, alternatif lain yang bisa Anda coba dalam paket menu lunch box untuk diet adalah nasi shirataki.
Nasi ini terbuat dari umbi iles-iles yang kalorinya rendah. Selain itu, nasi shirataki juga tinggi serat dan bebas lemak sehingga sangat cocok untuk menu utama diet. Shirataki sangat direkomendasikan terutama bagi yang sedang diet rendah lemak dan gula. Dalam setiap 100 gram nasi shirataki, hanya terkandung 20 Kalori.
Diet Sehat dengan Makanan Lezat
Menu lunch box untuk diet di atas bisa Anda coba. Karena yang paling penting dalam menjaga berat badan agar tetap ideal adalah dengan memperhatikan asupan sehari-hari. Jika tidak sempat mengolah sendiri, maka bisa dengan menghubungi Wedding Organizer Bekasi dan dapatkan penawaran menarik dari kami.